Apa itu Patient Monitor?
Pasien monitor adalah suatu alat yang difungsikan untuk memonitor kondisi fisiologis pasien. Dimana proses monitoring tersebut dilakukan secara real-time, sehingga dapat diketahui kondisi fisiologis pasien pada saat itu juga.
Pasien monitor ini menampilkan parameter-parameter yang dibutuhkan dokter untuk mengecek keadaan pasien selama 24 jam penuh secara real-time. Parameter-parameter yang dapat ditampilkan di pasien monitor dapat dikelompokan seperti berikut:
- Cardiac Monitoring (Monitor Jantung)
- Cardiac monitoring biasanya mengacu kepada elektrokardiograp yang terus menerus dengan penilaian dari keadaan pasien yang bergantung kepada cardiac rhythm (ritme jantung).
- Hemodynamic Monitoring (Monitor peredaran darah)
- Hemodynamic Monitoring merupakan parameter yang mengawasi tekanan darah dan aliran darah di dalam sistem peredaran darah.
- Respiratory Monitoring (Monitor Pernafasan)
- Respiratory Monitoring merupakan parameter seperti Pulse Oxymeter yang mengecek kadar oksigen dalam darah atau biasa disebut SpO2, Capnography yang melibatkan pengecekan CO2 yang disebut dengan EtCO2 atau end-tidal carbon dioxide concentration.
- Neurological Monitoring (Monitor syaraf)
- Neurological Monitoring merupakan parameter seperti Tekanan Intrakranial atau tekanan yang terdapat di dalam tengkorak kepala. Dan juga ada beberapa patient monitor yang khusus untuk mengecek Brain waves atau gelombang otak (electroencephalography), konsentrasi gas anestesi dan lainnya. Parameter tersebut biasanya termasuk dalam alat-alat anestesi.
- Blood Glucose Monitoring (Monitor Gula Darah)
- Blood Glucose Monitoring merupakan parameter untuk mengecek kadar gula dalam darah.
- Childbirth Monitoring (Monitor Bayi dan Kelahiran)
- Childbirth Monitoring merupakan parameter monitor untuk keadaan bayi pada saat proses melahirkan.
- Body Temperature Monitoring (Monitor suhu tubuh)
- Body Temperature Monitoring merupakan parameter untuk suhu tubuh pasien.

Jenis Jenis Patient Monitor
Patient Monitor ini memeiliki beberapa jenis yaitu Vital Sign, Monitor 5 Parameter, Monitor 7 Parameter. Dari tiap-tiap jenis patient monitor ini dapat dijabarkan seperti berikut:
- Vital Sign Patient Monitor
- Patient Monitor ini bersifat pemeriksaan stándar, yaitu pemeriksaan ECG, Respirasi, Tekanan darah atau NIBP, dan Kadar oksigen dalam darah / saturasi darah / SpO2.
- 5 Parameters Patient Monitor
- Patient Monitor ini bisa melakukan pemeriksaan seperti ECG, Respirasi, Tekanan darah atau NIBP, kadar oksigen dalam darah SpO2, dan Temperatur.
- 7 Parameters Patient Monitor
- Patient Monitor 7 parameter, pasien monitor ini biasanya dipakai diruangan operasi, karena ada satu parameter tambahan yang biasa dipakai pada saat operasi, yaitu “ECG, Respirasi, Tekanan darah atau NIBP , kadar oksigen dalam darah SpO2, temperatur, dan sebagai tambahan adalah IBP (Invasive Blood Pressure). Pengukuran tekanan darah melalui pembuluh darah langsung, EtCo2 yaitu pengukuran kadar karbondioksida dari sistem pernafasan pasien.

Penggunaan Dan Pemakaian Patient Monitor
Pemakaian dan penggunaan Patient Monitor ini biasanya digunakan di Rumah Sakit yang kebanyakan memakai patient monitor vital sign dan 5 parameter adalah diruangan ICU, UGD, ruang-ruang perawatan, dan beberapa ruang operasi. Sedangkan untuk pasien monitor yang 7 parameter biasanya pemakaian dilakukan di ruang operasi.
Pengadaan pasien monitor dapat dilakukan lewat e-katalog alkes dan kami PT.Bintang Sarana Medika menyediakan pasien monitor 7 parameter dengan merk Bionics, Charmcare dan Sazgan, untuk ukuran layar kami menyediakan dengan ukuran 10”,12,1”, 17” dan 22”.
Untuk pemesanan pasien monitor lewat kami melayani pemesanan dari seluruh provinsi di Indonesia.
SUMBER: